
Jelang pelaksanaan pemberian vaksinasi Covid-19 bagi murid Sekolah Dasar (SD) usia 6 hingga 11 tahun Pemerintah Kota Payakumbuh Sumatera Barat melalui tim gabungan yang terdiri dari petugas medis, kep
Penulis: Edward
TVRINews, Payakumbuh
Jelang pelaksanaan pemberian vaksinasi Covid-19 bagi murid Sekolah Dasar (SD) usia 6 hingga 11 tahun Pemerintah Kota Payakumbuh Sumatera Barat melalui tim gabungan yang terdiri dari petugas medis, kepolisian, kelurahan dan berbagai OPD yang ada di daerah itu terus mengencarkan sosialisasi ke ratusan sekolah yang ada di daerah itu.
Sosialisasi yang menyasar orang tua atau wali murid itu diharapkan dapat memberikan pemahaman bahwa pentingnya memberikan vaksinasi bagi anak terutama mereka yang berusia 6-11 tahun.
Pelaksanaan sosialiasi dengan melibatkan seluruh unsur diharapkan dapat menjawab keraguan orang tua terkait vaksinasi apalagi selama ini banyak berita bohong atau hoax yang beredar terkait vaksinasi bagi murid SD.
Tim sosialisasi vaksinasi anak usia 6-11 tahun Budhy D Permana meminta orang tua untuk mendukung upaya pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran virus covid-19 yang sempat mewabah itu sehingga kedepannya berbagai kegiatan termasuk aktivitas belajar mengajar betul-betul normal seperti biasanya.
Orang tua atau wali murid yang masih ragu terkait vaksinasi maupun kejadian ikutan pasca imunisasi (KIPI) diminta untuk aktif bertanya kepada petugas medis maupun tim Covid-19 yang ada di tingkat kelurahan sehingga nantinya pelaksanaan vaksinasi berjalan dengan baik dan lancar.
Editor: Abdullah Fikri
Artikel Terkait
Terbaru
Rekomendasi

DPRD Kaltim Sahkan Perda RT/RW 2022-2024
