Penulis: Andika Adi Saputra
TVRINews, Pasaman Barat
Semua masyarakat Kabupaten Pasaman Barat Sumatera Barat diminta meningkatkan kewaspadaan terhadap ancaman bencana dan adanya banjir susulan di Kecamatan Ranah Batahan atau daerah lainnya yang berada di sekitar aliran sungai.
Meski banjir di Ranah Batahan sudah surut potensi hujan tinggi masih ada sehingga menimbulkan potensi banjir susulan atau bencana alam lainnya.
Plt Kalatsa BPBD Pasaman Barat Azhar mengatakan bencana alam berupa banjir dan longsor di Pasaman Barat sangat rawan terjadi.
BPBD bersama pemerintah saat ini fokus penanganan pasca bencana di Ranah Batahan dan mitigasi bencana di daerah rawan lainnya.
BPBD meminta masyarakat tingkatkan kewaspadaan, terlebih yang bermukim di sekitar aliran sungai dan perbukitan. Tim berupaya memberikan informasi kerawanan bencana agar tidak ada korban jiwa.
Khusus korban banjir di Ranah Batahan, tim berusaha memberikan bantuan dari instansi terkait agar kehidupan masyarakat bisa kembali pulih, termasuk kebutuhan makan dan tempat tinggal.
Kalatsa BPBD Pasaman Barat meminta semua unsur saling mendukung, agar percepatan pasca bencana bisa ditanggulangi dengan baik dan masyarakat bisa hidup normal kembali.
Tim tetap memantau lokasi yang rawan dan bekerja sama dengan pemerintah terendah untuk meminimalisir korban dan kerugian.