
Kementerian Sosial melalui Balai Kartini Temanggung menyerahkan bantuan paket sembako dan perabotan rumah tangah bagi para korban banjir di wilayah Kecamatan Turi Kabupaten Lamongan.
Penulis: Basri A
TVRINews, Lamongan
Kementerian Sosial melalui Balai Kartini Temanggung menyerahkan bantuan paket sembako dan perabotan rumah tangah bagi para korban banjir di wilayah Kecamatan Turi Kabupaten Lamongan.
Sebanyak 575 paket sembako diterima langsung oleh Sekertaris Dinas Sosial Kabupaten Lamongan.
Paket-paket sembako tersebut diperuntukan bagi para korban banjir yang ada di Desa Kemlagi Lor, Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan.
Sejak satu bulan terahir, desa tersebut merupakan desa yang terdampak banjir akibat luapan Sungai Bengawan Jero, anak Sungai Bengawan Solo.
Margono, Sekertaris Dinas Sosial Kabupaten Lamongan mengatakan “Saat ini sesuai dengan data yang ada, terdapat 575 warga yang rumahnya terendam banjir. Semuanya warga Kecamatan Turi.
Paket sembako yang diberikan antara lain, alat masak dan juga tempat tidur.
Hingga saat ini masih ada enam Kecamatan terdampak banjir akibat luapan Sungai Bengawan Jero. Pihaknya sudah melakukan kordinasi dengan BPBD Lamongan, terutama kebutuhan bantuan kepada warga korban banjir.
Abdul Rohim Kades Kemlagi Lor, mengaku sudah ada beberapa bantuan yang diterima para korban banjir baik obat-obatan, sembako juga peralatan untuk masak serta Kasur.
Bantuan tersebut, di antaranya dari Pemerintah BPBD Kabupaten Lamongan dan Ikatan Bidan Indonesia.
Banjir di Kecamatan Turi yang sudah berlangsung hampir satu bulan itu selain merendam jalan poros, juga merendam ratusan rumah, serta tambak milik warga.
Editor: Abdullah Fikri
Artikel Terkait
Terbaru
Rekomendasi

DPRD Kaltim Sahkan Perda RT/RW 2022-2024
